Anggawira Siap Pimpin HIPMI dan Cetak Pengusaha Teknokrat Indonesia

  Keseriusan dan semangat Anggawira untuk maju dalam pemilihan Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dibuktikan dengan mengambil formulir pencalonan Ketua Umum BPP HIPMI, Senin (15/8/2022) di Kantor Sekretariat BPP HIPMI. Pengambilan formulir pencalonan ini diterima oleh Tim Steering Committee Munas Ketua ke-XVII BPP HIPMI, Harmen Saputra dan Rano Wiharta. Terkait pengambilan formulir pencalonan, Anggawira mengaku telah meminta restu kepada pengurus BPD HIPMI dalam kunjungannya serta senior-senior BPP HIPMI untuk maju sebagai calon ketua umum BPP HIPMI. “Sebelumnya saya sudah berkeliling untuk mengadakan forum bisnis ke 17 daerah yang saat ini juga masih berlangsung, Alhamdulillah dukungan untuk memimpin HIPMI kedepannya terus berdatangan. Saya juga sudah berkomunikasi dengan senior-senior HIPMI untuk mendapatkan dukungan dan masukan agar HIPMI semakin berperan dan menjadi mitra strategis pemerintah,” ujar Anggawira pada keterangannya. Dirinya mengatakan siap maju dan pantang mundur sebagai calon Ketua Umum BPP HIPMI. Apabila diamanahkan, sambung Anggawira, dirinya memiliki

Read more

Dibuka Pendaftaran CaKetum BPP HIPMI Masa Bakti 2022-2025

Dalam rangka regenerasi organisasi, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) membuka pendaftaran bakal calon ketua umum Badan Pengurus Pusat (BPP) HIPMI, menggantikan Mardani H. Maming yang segera habis masa jabatannya. Ketua Panitia Pengarah (SC) Munas XVII HIPMI Dede Indra Permana Soediro menyatakan, untuk menjadi bakal calon (bacalon) ketua umum, seseorang harus memenuhi syarat-syarat yang telah ditentukan sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) HIPMI. “Untuk mendaftar sebagai bacalon ketua umum BPP HIPMI, kandidat sekurang-kurangnya harus mendapatkan 5 surat rekomendasi dari BPD HIPMI, lalu juga harus tercatat pernah menjadi fungsionaris kepengurusan baik di pusat atau daerah,” ujar Dede dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Rabu (10/8/2022). Lebih lanjut, Dede menjelaskan masa pendaftaran ini akan berakhir pada 30 Agustus 2022. Oleh karena itu, ia meminta kepada setiap kandidat untuk bisa mempersiapkan diri memenuhi syarat yang harus dipenuhi. “Waktu pendaftaran dimulai hari ini 10 Agustus hingga 30 Agustus 2022. Para bacalon harus bisa

Read more

Mardani Maming Tunjuk Plt Ketum BPP HIPMI Tuntaskan Tahapan Munas HIPMI ke-XVII

Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) sedang melakukan tahapan Musyawarah Nasional (Munas) yang ke-XVII yang agenda utamanya adalah untuk memilih Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) HIPMI masa bakti 2022-2025. Munas akan digelar pada Oktober 2022 mendatang, untuk menggantikan Mardani H. Maming yang sudah selesai masa baktinya pada September 2022 sesuai dengan AD/ART BPP HIPMI. Ketua Panitia Pengarah (SC) Munas HIPMI XVII Eka Sastra yang juga ditunjuk sebagai Plt Ketua Umum BPP HIPMI mengatakan, BPP HIPMI dijadwalkan akan menggelar Munas yang ke-XVII pada Oktober mendatang. Adapun pelaksanaan pembukaan tahapan Munas HIPMI XVII,  dimulai  27 Juli hingga 27 Agustus 2022. “In Syaa Allah, perencanaan pelaksanaan Munas akan digelar pada Oktober mendatang sesuai rapat SC 26 Juli 2022. Semoga lancar dan tidak ada halangan. Saya berharap, kader terbaik HIPMI yang akan maju nanti bisa membawa HIPMI lebih baik dan melanjutkan serta menyempurnakan program yang sudah dibuat,” ujar Eka, dalam keterangan tertulisnya di Jakarta

Read more

Anggawira Keliling Indonesia Sambil Dukung Pengusaha Muda Daerah

UMKM memegang peranan penting dalam perekonomian nasional, tak terkecuali di Sumatera Barat. Dilansir dari data Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Sumbar, saat ini terdapat 580 unit usaha mikro dan kecil yang berada di Sumatera Barat. Jumlah ini mampu menyerap 1,29 juta tenaga kerja dari sektor non pertanian. Namun di tengah ancaman ekonomi global yang tidak menentu dan mulai tingginya inflasi di tingkat produsen kini menjadi tantangan serius bagi pelaku UMKM di Indonesia. Bidang Keuangan dan Perbankan BPP HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) melihat situasi ini sebagai peluang untuk mengadakan kegiatan Business Opportunity kepada pengusaha muda. Kegiatan yang dilakukan untuk menghadirkan peluang kolaborasi baru bagi pengusaha muda ini sebelumnya telah dilakukan ke  10 kota di Indonesia. Kini BPP HIPMI menggandeng Asosiasi Fintech Pendanaan Indonesia (AFPI) berkunjung ke BPD HIPMI Sumatera Barat untuk menyapa pengusaha muda di Sumbar dengan acara bertajuk Peluang  Bisnis dan Pembiayaan Produktif untuk Pengusaha Muda Bersama Bidang Keuangan

Read more

Begini Solusi HIPMI Lindungi UMKM Sumsel Dari Kondisi Ekonomi Global

  Kondisi ekonomi global yang tidak menentu dan mulai tingginya inflasi di tingkat produsen kini menjadi tantangan serius bagi pelaku UMKM di Indonesia. Kondisi ini dikhawatirkan akan menyebabkan pelaku UMKM terbebani kenaikan harga yang disebabkan kenaikan biaya input bahan baku, sedangkan kenaikan harga di level konsumen juga perlu dijaga untuk mengamankan daya beli masyarakat. Melihat situasi ini, Bidang Keuangan dan Perbankan BPP HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) berinisiatif untuk menawarkan strategi baru bagi pelaku usaha UMKM. Sosialisasi stragegi bisnis ini dikemas dalam bentuk roadshow di setiap BPD HIPMI yang tersebar di Indonesia. Baru-baru ini BPP HIPMI sukses menggandeng BPD HIPMI Sumatera Selatan untuk menggelar roadshow bisnis bertajuk “Peluang  Bisnis dan Pembiayaan Produktif untuk Pengusaha Muda Bersama Bidang Keuangan dan Perbankan BPP HIPMI” yang dilaksanakan di Mr. Pan Restoran, Palembang pada Minggu, 17 Juli 2022. Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan BPP HIPMI, Anggawira dalam sambutannya mengatakan Melihat kondisi global saat ini

Read more